• BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
LIVE TV
LIVE TV
  • BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
BERITA INSPIRA, DAERAH, SPORT

Mengenal Komunitas Barstard, Alternatif Olahraga Murah, Membentuk Otot Tanpa Alat

InspiraTV 25 July 2025 0 Comments

BANDUNG INSPIRA – Namanya Barstard, singkatan dari Bandung Street Workout Addict. Sesuai namanya, komunitas ini tentu saja bergerak di bidang olahraga. Tak perlu alat mahal, olahraga ini cukup menggunakan beban tubuh masing-masing.

Di Kota Bandung, kegiatan Barstard berpusat di Taman Supratman, Jalan Supratman. Komunitas ini berlatih setiap Senin sampai Jumat mulai pukul 18.30 WIB dan Minggu pukul 08.00 WIB.

“Barstard ini berdiri di Lapangan Saparua awal Oktober 2013, tapi setelah dua tahun kita pindah ke lapangan Supratman jadi sampai Oktober sekarang sudah 12 tahun,” kata Krisna Indra Puryadi atau Coach Indra, salah satu pelatih Barstard Bandung.

Indra mengatakan, Barstard adalah komunitas yang dasar olahraganya kalistenik. Berbeda dengan di gym yang menggunakan dumbbell, barbell, dan besi sebagai alat, Barstard lebih menggunakan tubuh sendiri sebagai beban.

Menurut Indra, Barstard terbentuk berawal dari rasa bosan lima orang terhadap aktivitas gym. Pada saat yang sama, lanjut dia, di luar negeri, terutama Amerika sedang ramai istilah Street Workout.

“Kemudian mereka mulai mencoba olahraga tersebut di Lapangan Saparua. Ternyata respons masyarakat Bandung lumayan oke, hingga ada 200 member saat itu,” kata Indra.

Lebih lanjut Indra mengatakan, visi dan misi Barstard dari memasyarakatkan olahraga kalistenik ke masyarakat Bandung. Meski begitu, lanjut dia, pihaknya tetap mempertahankan nonprofit community.

“Tapi kita tetap mempertahankan nonprofit community atau tidak memungut biaya apapun dari orang yang ingin mengikuti olahraga kalistenik itu. Untuk usia bebas, kecuali anak-anak SD, kita masih belum menerima ya,” kata Indra.

Indra menambahkan, warga Bandung yang tertarik mengikuti Barstard, bisa langsung datang ke Taman Supratman dari Senin-Jumat dan Minggu. Informasi lengkapnya, kata dia, ada di instagram @barstardbdg.

“Jadwal latihan Senin sampai Jumat jam 18.30 sampai 20.30, kemudian Sabtu libur, Minggu jam 8 pagi. Jadi sebenarnya kalau mau join itu tinggal datang aja karena kita komunitas gratis,” tutup Indra.

TagsBastardOlahragaTaman Supratman
Previous Post
PGN Jajaki Potensi Penyaluran Gas Bumi ke Tambang Emas Gosowong Maluku Utara
Next Post
Pemkot Bandung-Perusahaan Tiongkok Jajaki Kerja Sama Pengolahan Sampah

Berita Lainnya

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa
BERITA INSPIRA

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa

09 January 2026
Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan
BERITA INSPIRA

Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan

09 January 2026
FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional
BERITA INSPIRA

FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional

09 January 2026
RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik
BERITA INSPIRA

RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik

08 January 2026

Leave A Comment Cancel

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close

Rubrik

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle
logo inspira putih-01

Inspira Insight & Creative Hub adalah perusahaan riset, konten digital, dan produksi program TV yang menyatukan data, kreativitas, dan media untuk menghasilkan tayangan yang relevan dan berdampak.

Rubrik Berita

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle

Support

  • Tentang Inspira
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Business Inquiries
  • Download Compro Inspira
  • Download Rate Card

Kontak

Ruby Commercial No.68-70 Summarecon, Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat 40295


Tlp/Wa :

0813 2031 5955

0821 1827 7124

Facebook Youtube Instagram Tiktok

Copyright 2025 – INSPIRA INSIGHT & CREATIVE HUB

Welcome Back!
Create Free Account

It's free. No subscription required

or
Lost your password?
By registering, you agree to Streamvid's Terms of Use and Privacy Policy

WhatsApp us