BERITA INSPIRALIFESTYLENASIONAL

Yuk Jaga Kesehatan di Bulan Ramadhan dengan Beberapa Tips Berikut Ini!

BANDUNG INSPIRA – Bulan Ramadhan menjadi bulan yang penuh berkah bagi seluruh umat muslim di seluruh dunia. Selama kurun waktu satu bulan, umat muslim berpuasa sejak terbitnya fajar sampai terbenamnya matahari.

Dengan menahan makan dan minum selama beberapa jam, tentunya penting bagi kita untuk tetap menjaga kesehatan selama bulan Ramadhan. Oleh karena itu, yuk simak beberapa tips berikut ini!

Pola Makan yang Seimbang

Saat sahur maupun berbuka puasa, pilihlah menu makanan yang seimbang antara karbohidrat, protein, dan serat. Menu makanan yang seimbang akan menjaga energi kita selama berpuasa.

Perbanyak Minum Air Putih

Pastikan minum air putih yang cukup saat sahur dan berbuka untuk menghindari dehidrasi. Hindari minuman berkafein karena dapat meningkatkan risiko dehidrasi.

Istirahat yang Cukup

Tetap jaga pola tidur yang sehat dan cukup selama bulan Ramadhan. Istirahat yang cukup penting untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.

Hindari Makanan Berlemak

Saat sahur dan berbuka, hindari makanan yang berat dan berlemak. Makanan tersebut dapat menyebabkan perut kembung dan beresiko mengalami gangguan pencernaan.

Yuk jaga kesehatan kita selama bulan Ramadhan, supaya ibadah puasa dapat berjalan dengan lancar. (Tiaranissa)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.