NASIONAL

Satuan Bekangdam III/Siliwangi Bagikan 1000 Paket Takjil di Gedung Sate

BANDUNG INSPIRA,- Satuan Bekangdam III/Siliwangi bagikan 1000 paket takjil kepada masyarakat yang melintas di area depan Gedung Sate Bandung Jl. Diponegoro Kelurahan Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung. Rabu (27/4/2022)

Terpantau dilokasi para para prajurit satuan Bekangdam III/Siliwangi sedang membagikan takjil kepada para pelintas jalan, tanpa tebang pilih. Hal tersebut dilakukan dalam rangka mengisi bulan ramadhan, yang merupakan bulan penuh berkah agar dapat meningkatkan penguatan amal dan hal kebaikan.

Kabekangdam III/Siliwangi, Kolonel Cba Irawan S.H menyampaikan, kegiatan ini suatu momentum yang perlu kita laksanakan di bulan penuh berkah ini.

“Ramadhan adalah bulan penuh berkah, inilah saat yang tepat untuk meningkatkan amal dan perbuatan dalam hal kebaikan dengan mengharapkan pahala dan ridho Allah SWT”. Jelasnya.

Lanjutnya,, Karena di bulan Ramadhan ini setiap amal dan perbuatan yang sesuai dengan tuntunannya akan digandakan nilai pahalanya.

“Keutamaan yang membagikan takjil adalah memperoleh pahala orang yang berpuasa dijanjikan ganjaran surga, memperoleh doa makbul dari orang yang berpuasa, pahala dan keberkahan harta”. Imbuhnya.

Kol Cba Irawan juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

“Masyarakat agar memakai masker, mencuci tangan, jaga jarak, menghindari dari kerumunan,” tutupnya.

Artikel Lainnya :  Kesaksian Pegawai Gedung Pakuan Tentang Eril, Ternyata Itu Sumber dari Doa yang Berlimpah

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.