NASIONAL

Rindu Berbuka dengan Menu Kampung Pasundan? Karedok Hingga Pencok Kacang Panjang Hadir Disini

BANDUNG INSPIRA,- Obati kerinduan akan hidangan khas Sunda, beragam menu priangan tersaji lengkap lewat ‘Kampung Ramadan’ ala éL Hotel Royale Bandung selama bulan Ramadan. Tanpa mengurangi cita rasa khas Sunda, seolah kita giring ke suasana kampung.

Itulah yang menjadi alasan éL Hotel Royale Bandung memilih tema ‘Kampung Ramadan’ tahun ini. Disamping itu, Iyok Supriatna selaku General Manager mengungkapkan “éL Hotel Royale Bandung menawarkan berbagai promo menarik untuk memastikan para tamu hotel dapat menikmati pengalaman bulan suci Ramadhan secara maksimal.

Diakuinya, Kampung Ramadan memberikan kesempatan kepada masyarakat kota Bandung untuk dapat menikmati sajian kuliner lokal yang berkualitas lengkap dengan suasana Kampung yang sering dirindukan oleh banyak orang di Jantung kota Bandung.

“Menu yang kita sajikan menjaga otentik khas sajian lokal, tanpa mengurangi cita rasa sesungguhnya,” paparnya.

Pada kesempatan yang sama, Chef Eri selaku Executive Chef dari éL Hotel Royale Bandung juga menambahkan berbuka puasa tidak akan lengkap tanpa berbagai macam Tak’jil yang selalu dinikmati oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

“Dalam Kampung Ramadan, kami menyiapkan berbagai pilihan makanan pembuka yang manis seperti Kurma, Es Cendol, Es Timun Suri, Es Campur, Es Jeruk Kelapa, Es Buah,” tuturnya.

Tak hanya itu, aneka makanan ringan gorengan yang selaku diburu saat berbuka puasa seperti Bala-bala, Gehu, Lumpia dan Pisang Goreng juga akan melengkapi malam berbuka puasa para tamu.

Selanjutnya di Area Sundanese Corner, terdapat makanan khas Sunda yaitu macam-macam olahan jeroan, Karedok, Urab, Cobek, Pencok Kacang Panjang, Lotek yang disiapkan khusus oleh “Akang & Teteh ” asli Bandung.

“Nasi Ala Kampung Ramadan seperti Nasi Timbel, Nasi Tutug Oncom, Nasi Kuning, Nasi Uduk & Nasi Bakar kami sajikan lengkap . Ditambah dengan Western Corner dan Midle East Corner yang tetap menjadi menu favorit,” katanya.

Ia juga menambahkan, bulan suci Ramadan kali ini, éL Hotel Royale Bandung menawarkan berbagai promo menarik mulai dari Treasure of Ramadhan, Kampung Ramadhan, Halal Bi Halal Package hingga Eid Buffet+ Room Package.

Promo tersebut dimulai dengan promo Treasure of Ramadhan yang menawarkan paket kamar lengkap dengan harga terjangkau yang cocok untuk semua kalangan. Dalam promo Treasure of Ramadhan, para tamu dapat menikmati pengalaman menginap di kamar Lembong Deluxe lengkap dengan paket sahur atau sarapan, Tak’jil serta buffet buka puasa all you can eat hanya dengan harga mulai dari Rp.598,500 net/kamar/malam.

Untuk buka puasa di Kampung Ramadan tersedia sepanjang bulan ramadhan, mulai dari tanggal 02- 30 April 2022 di Pakuan Café éL Hotel Royale Bandung mulai dari pukul 18:00 – 21:00. Paket buka puasa ini seharga Rp. 180.000,-nett/Orang Dewasa & Rp. 125.000,- nett/Anak .

“Dapatkan pula promo Early Bird untuk kedatangan diminggu pertama (02-07 April 2022) dengan harga Rp. 150.000,-nett/Orang Dewasa & Rp. 100.000,- nett/Anak,” jelasnya.

Tak hanya itu, éL Hotel Royale Bandung juga membuat paket untuk merayakan hari raya Idul Fitri yaitu paket Halal Bi Halal yang menawarkan buffet all you can eat lengkap dengan sajian kuliner khas Idul Fitri hanya dengan harga Rp.180.000 net/pax, serta terdapat promo Eid Buffet + Room Package yang menawarkan pengalaman menginap di kamar dengan tipe Lembong Deluxe lengkap dengan sajian buffet khas Idul Fitri dengan harga mulai dari Rp. 1.050.000 net/malam/kamar.(Tri/adv)

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.