BANDUNG INSPIRA,- Jaga keamanan arus mudik lebaran 2022, Polda Jabar siapkan penembak jitu (sniper) di jalur mudik lebaran yang dinilai rawan untuk mengantisipasi tindak keajahatan luar biasa speerti terorisme.
Dengan begitu, diharapkan ketertiban dan kondusifitas selama mudik lebaran tetap terjaga.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo menjelaskan bahwa selama arus mudik itu salah satu permasalahan Kamtibmas yang muncul itu ada teroris dan curas dan kejahatan tingkat tinggi.
“Untuk itu kita siapkan juga personel dan juga perangkat yang bisa mengantisipasi kondisi tersebut,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo, Rabu 27 April 2022 saat ditemui di pos pengamanan Polrestabes Bandung.
Ibrahim tak menyebutkan secara rinci titik serta jumlah penembak jitu yang disiapkan. Namun begitu, selain di jalur mudik, para penembak jitu itu juga akan disiapkan di titik keramaian lainnya yang dinilai rawan.
“Jadi disiapkan tapi kan itu untuk penggunaannya tidak langsung stand by di tempat. Intinya di tempat-tempat yang dimungkinkan rawan atau rawan kejahatan keras,” ucap dia.
Lebih lanjut, Ibrahim mengatakan, pihaknya juga bakal menyiapkan pengamanan pada malam takbiran Idul Fitri. Sejumlah personel disiapkan untuk menjaga kondusifitas di tempat ibadah.
“Ya, jadi kalau misalnya di tempat ibadah itu kan nanti ada screening dari Densus dan Brimob nanti disiagakan,” pungkasnya. (Gin)