BERITA INSPIRADAERAHHEADLINE NEWS

Tanam Pohon, Sektor 22 Citarum Harum Ajak Siswa Jaga Kelestarian Alam

BANDUNG, INSPIRA – Ratusan siswa Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) menanam pohon di kawasan Taman Cipok Arena 1 Wilayah Kelurahan Derwati, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung. Selasa (23/1/2024).

Mereka menanam pohon bersama dengan Anggota Satuan Tugas (Satgas) Citarum Harum Sektor 22 serta Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Sumber Daya Air dn Bina Marga (DSDABM).

Para siswa tersebut di antaranya berasal dari Sekolah Dasar Negeri Cipamokolan dan SMPN 51 Kota Bandung. Mereka menanam tanaman sayuran secara Agroforestry dengan tanaman keras.

Dansektor 22 Kolonel Inf Drs. M Sigit Saksono,. M.M yang turut hadir di acara mengapresiasi kegiatan penanaman yang dilakukan secara pentahelix bersama stakholder.

“Ini merupakan bagian dari rencana aksi sektor 22 Citarum Harum di tahun 2024 sesuai dengan Perpres No. 15 tahun 2018 yang bertujuan untuk merawat Daerah Aliran Sungai”. Ujarnya.

Terkait kegiatan ini, menurutnya, bagian dari edukasi kepada siswa – siswi untuk lebih memahami cara menanam pohon dan memelihara lingkungan.

“Kita berikan edukasi kepada mereka, bagaimana cara menanam yang baik. Intinya sambil belajar mereka harus memahami, cara merawat dan memeliharanya”. Tutur dia.

Ia berharap, dengan kegiatan tersebut menjadi perhatian bahwa lingkungan harus dijaga. Pasalnya, menjaga lingkungan merupakan tugas kita semua khususnya warga Kota Bandung.

“Kegiatan ini juga agar mereka paham bahwa lingkungan harus dijaga. Maka partisipasi mereka menjadi hal yang penting,” pungkasnya. *(roska)

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.