BERITA INSPIRADAERAHNASIONALTERPOPULER

Tak Pernah Mudik Selama 12 Tahun, Petugas PJL Tugirin Setia Amankan Perlintasan Kereta di Jakarta

Istimewa

BANDUNG INSPIRA – Saat ribuan pemudik bersiap pulang kampung untuk merayakan Lebaran bersama keluarga, ada sosok-sosok yang tetap siaga di pos mereka demi keselamatan perjalanan kereta api. Salah satunya adalah Tugirin, Petugas Jalur Lintasan (PJL) di JPL 38 Jakarta yang sudah 12 tahun terakhir tak pernah mudik demi menjalankan tugas.

Sejak bergabung pada 2013, Tugirin bertugas di bawah naungan KAI Properti dan konsisten menjaga kelancaran serta keselamatan perjalanan kereta api di masa padat seperti Lebaran.

Sebagai petugas PJL, ia mengamankan perlintasan dengan membuka dan menutup palang pintu, mengawasi lalu lintas di sekitar jalur rel, hingga memastikan tidak ada gangguan yang membahayakan perjalanan kereta maupun pengguna jalan.

“Saya sudah terbiasa tidak mudik saat Lebaran. Bagi saya, menjaga keselamatan perjalanan orang lain yang ingin bertemu keluarganya adalah bagian dari ibadah dan tanggung jawab saya sebagai petugas PJL,” ujar Tugirin.

Tugirin mengaku bangga bisa menjadi bagian dari keluarga besar KAI Properti dan turut berkontribusi langsung dalam membantu jutaan orang tiba di kampung halaman dengan selamat. Baginya, meski tidak pulang kampung, ada kepuasan tersendiri dalam menjalankan tugas yang ia anggap sebagai bentuk pengabdian.

“Saya merasa bangga bisa menjadi bagian dari KAI Properti. Meskipun saya tidak mudik, hati saya senang karena saya tahu, saya turut membantu banyak keluarga bisa berkumpul di hari yang suci,” tambahnya.

Direktur Utama KAI Properti, Iwan Eka Putra, menyampaikan apresiasi terhadap seluruh petugas PJL yang tetap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab selama masa mudik. Ia menyebut para petugas ini sebagai bagian vital dalam sistem keselamatan perkeretaapian nasional, khususnya pada masa padat penumpang seperti libur Lebaran.

Artikel Lainnya :  Simak!Kegiatan Bermanfaat Cocok Dilakukan Selama Berpuasa

“Tanpa mereka, kelancaran perjalanan kereta api selama masa mudik seperti ini tidak mungkin bisa terjaga dengan baik. Kami berterima kasih kepada semua petugas yang mengorbankan waktu pribadi demi menjalankan tugas negara ini,” ujar Iwan.

Tugirin menjadi satu dari sekian banyak wajah di balik layar yang berperan penting dalam memastikan perjalanan kereta api tetap aman. Di balik euforia mudik Lebaran, ada pengorbanan sunyi yang patut dihargai. (Rifqi Sibyan Kamil)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.