BERITA INSPIRA

Rumah Zakat Wujudkan Impian Anak – Anak dalam Acara “A Day to Shine and Smile”

BANDUNG INSPIRA – Rumah Zakat kembali menunjukan komitmennya dalam mewujudkan #ManfaatHebat dengan tujuan mendukung anak – anak kurang mampu. Acara tersebut diselenggarakan pada hari Minggu (26/5/2024).

Berlokasi di Trans Studio Bandung, Rumah Zakat menciptakan semangat dan kepedulian dan kebersamaan untuk #BersamaWujudkanManfaatHebat, mengajak anak – anak yatim piatu dan dhuafa dari berbagai sekolah untuk bermain serta berwisata edukasi bersama dalam tajuk “A Day to Shine and Smile”.

Dengan adanya kegiatan sosial ini, menghadirkan senyuman keceriaan bagi 50 anak – anak. Seharian penuh diisi dengan kegiatan edukatif dan pentulang yang menyenangkan, juga membagikan alat bingkisan sekolah. Yang mana hal tersebut bisa menjadikan kenangan yang manis bagi para anak – anak tersebut.

Antusias dalam mengikut acara, sejak pagi hari anak – anak sudah siap memakai baju putih dan syal berwarna orange sudah berkumpul di Kantor Pusat Rumah Zakat Bandung untuk mengikuti acara pembukaan.

Pak Apriadi selaku Branch Manager Rumah Zakat dan para relawan Rumah Zakat selaku pendamping menyambut dengan hangat dan antusias kedatangan para anak – anak.

Di Trans Studio Bandung ini, menawarkan berbagai wahana yang menarik, menjadikan latar sempurna bagi tema yang diangkat, yaitu menyatukan kesenangan dengan pembelajaran.

Sepanjang hari anak – anak menikmati berbagai wahana permainan yang ada. Adapun untuk segmen edukatif khusus juga diadakan, dimana anak – anak bisa berkegiatan pembelajaran yang interaktif menggabungkan kesenangan dan pendidikan.

Untuk puncak acara “A day to Shine and Smile”, yaitu pembagian bingkisan alat sekolah. Setiap anak menerima tas yang berisi perlengkapan sekolah seperti buku tulis, pesil, penghapus, pulpen, tipe x, kotak pensil, penggaris, dan tumbler minum. Dengan pembagian bingkisan tersebut bisa mendukung kegiatan belajar dan meningkatkan semangat dalam meraih pendidikan yang lebih baik.

Ilham Bintang selaku koordinator kegitan menyampaikan rasa syukur dan harapan, “Melalui ‘A Day to Shine and Smile’, kami ingin memberikan pengalaman yang tak terlupakan dan penuh kegembiraan bagi anak – anak. Kami berharap dengan adanya bingkisan sekolah, mereka lebih termotivasi untuk belajae dan meraih impian mereka”. ujarnya.

Ilham pun berterima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi pada acara ini. “Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dan mendukung terselenggaranya acara ini.” ungkapnya.

Setelah berakhirnya acara inti, sesi penutupan acara ini diisi dengan foto bersama, untuk bisa mengabadikan momen – momen kebahagiaan anak – anak bisa menjadi kenangan yang manis bagi mereka.

Bapak Rinto, selaku Orang tua/ Wali asuh pun menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Rumah Zakat dan Relawan, “Jazakallah khairan katsiran untuk kakak – kakak semua yang telah mengasuh anak – anak kami dengan penuh kesabaran, dan terima kasih atas pengalaman yang anak – anak dapatkan hari ini.”

Bapak Rinto mengatakan sangat senang melihat anak – anak pulang dengan penuh kebahagiaan dan tak lupa berterima kasih kepada Rumah Zakat karena mengadakan kegiatan iniĀ  .

” Saya selaku ayah asuh anak – anak rumah Qur’an Hasan Al-Bashry merasa bahagia melihat anak – anak pulang dengan perasaan bahagia. Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada Rumah Zakat dan para donaturnya yang sudah berbagi kebahagiaan kepada kami. Semova sukses dan berkah selalu.”

Dengan keberhasilan acara ini menunjukan betapa pentingnga kerja sama dan keterlibatan komunitas dalam membawa perubahan positif bagi anak – anak yang membutuhkan.

Tidak berhenti sampai disini, Rumah Zakat berkomitmen untuk terus meneruskan acara ini agar mewujudkan #ManfaatHebat mendukung kesejahteraan dan pendidikan anak – anak kurang mampu. (Elfa)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.