BERITA INSPIRANASIONAL

Prabowo Memanggil Calon Menteri ke Kertanegara, Berikut Nama-Nama yang Terpantau

source: CNBC Indonesia

BANDUNG INSPIRA – Prabowo melakukan panggilan calon menteri dan wakil menteri (wamen) selama dua hari di kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta pada (14-15 Oktober) yang akan mengisi kabinetnya

Pada hari Senin (14/10/2024) Prabowo memanggil setidaknya 49 orang sebagai calon menteri yang terdiri dari kader politik (parpol), akademisi, birokrat, pengusaha hingga pegiat Hak Asasi Manusia (HAM).

Kemudian dilanjut hari Selasa (15/10/2024) Prabowo memanggil sekitar 59 orang sebagai calon wamen atau kepala badan. Prabowo juga mengakomodasi partai non parlemen yang mendukungnya.

Beberapa calon menteri yang terpantau hadir kekediaman Prabowo hingga pukul 18.00 pada Senin (14/10/2024) di antaranya:

  1. Prasetyo Hadi: Ketua DPP Partai Gerindra
  2. Sugiono: Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
  3. Widiyanti Putri Wardhana: Pengusaha
  4. Natalius Pigai: Pegiat HAM
  5. Yandri Susanto: Wakil Ketua Umum PAN
  6. Fadli Zon: Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
  7. Nusron Wahid: Politikus Golkar
  8. Saifullah Yusuf: Menteri Sosial Sekjen PBNU
  9. Maruarar Sirait: Politikus Partai Gerindra
  10. Abdul Kadir Karding: Politikus PKB
  11. Wihaji: Wakil Ketua Umum Golkar
  12. Teuku Riefky Harsya: Sekjen Partai Demokrat
  13. Agus Harimurti Yudhoyono: Ketum Partai Demokrat, Menteri ATR/BPN
  14. Arifatul Choiri Fauzi: Muslimat NU
  15. Tito Karnavian: Menteri Dalam Negeri
  16. Zulkifli Hasan: Ketua Umum PAN, Menteri Perdagangan
  17. Satryo Soemantri Brodjonegoro: Akademisi
  18. Yassierli: Akademisi
  19. Yusril Ihza Mahendra: Pakar Hukum Tata Negara, Eks Ketum PBB
  20. Bahlil Lahadalia: Ketua Umum Partai Golkar, Menteri ESDM
  21. Abdul Mu’ti: Sekretaris Umum PP Muhammadiyah
  22. Muhaimin Iskandar: Ketua Umum PKB
  23. Agus Andrianto: Wakapolri
  24. Raja Juli Antoni: Wamen ATR/BPN
  25. Agus Gumiwang: Menteri Perindustrian

“Hari ini saya memanggil calon-calon menteri. Sebenarnya proses ini sudah berjalan lama. Kami adakan pemantauan, diskusi. Dan sebelum saya undang ke sini, sebenarnya mereka sudah menyatakan bersedia membantu saya,” ungkap Pak Probowo dalam narasinews.

“Jadi sebetulnya hari ini hanya mengkonfirmasi, saya konfirmasi saya yakinkan mereka bersedia atau tidak membantu saya di bidang yang saya tawarkan kepada mereka. Alhamdulillah, semuanya menyatakan sanggup,” tandasnya.

Kemudian beberapa nama yang sudah hadir di Kertanegara hingga pukul 14.00 WIB pada hari Selasa (15/10) di antaranya:

  1. Keponakan Prabowo, Budi Djiwandono
  2. Cagub DKI Jakarta, Pramono Anung
  3. Ketum Partai Gelora, Anis Matta
  4. Waketum PAN, Viva Yoga
  5. Ketum Pemuda Muhammadiyah, Zulfikar Tawalla
  6. Wakil Sekretaris TKN, Todotua Pasaribu
  7. Sekjen PSI, Isyana Bagoes Oka
  8. Eks Wali Kota Bogor, Bima Arya
  9. Eks Staf Khusus Presiden, Aminuddin Ma’ruf
  10. Politikus Golkar, Christina Aryani

Hingga pada hari ini, sejumlah calon menteri Prabowo dijadwalkan mengikuti pembekalan yang rencananya akan digelar selama dua hari mulai dari Rabu hingga Kamis (16-17 Oktober). Mereka berdatangan ke kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Hambalang, Kab. Bogor, Jawa Barat. (Lailatul Latifah)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.