BERITA INSPIRANASIONAL

Pemilu 2024 Semakin Dekat, Pemkot Bandung Pastikan Kondisi Aman Terkendali

Sumber foto : Inspira/Andri

BANDUNG INSPIRA – PJ Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono melakukan kunjungan ke kantor Kecamatan Bandung Kidul dan Kecamatan Regol untuk monitoring wilayah terkait kesiapan menghadapi Pemilu 2024, Selasa siang (6/2/2024).

Dia menyampaikan semakin dekat dengan Pemilu maka akan semakin banyak potensi masalah yang harus diwaspadai Seperti potensi konflik sosial dengan menyebarnya isu hoaks dan adanya isu negatif dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.

“Media sosial bisa mempengaruhi dan menyebarkan isu yang negatif, maka Pemkot bekerjasama dengan Diskominfo untuk waspada dan mengantisipasi serta menangani manakala (hal negatif) terjadi,” ujarnya saat menyampaikan pidato, Selasa (6/2/2024).

Bambang juga mengatakan sejauh ini kondisi jelang Pemilu 2024 terkendali karena pimpinan Camat dan para PPS sudah melakukan tugas dengan baik dan persiapan sudah matang mengingat Pemilu 2024 semakin dekat.

“Insyaallah kita akan terus mempersiapkan. Semua potensi (konflik) itu akan di mitigasi agar tidak terjadi. Overall sampai saat ini kondisi terkendali,” ungkap Bambang saat diwawancarai tim Inspira.

Agar stamina petugas KPPS terjaga, Pemkot Bandung sudah mempersiapkan suplemen yang akan dimobilisasi mulai tanggal 9 Februari 2024 dan menghimbau kepada petugas kesehatan untuk siaga 24 jam pada 14 hingga 15 Februari 2024.

“Pemkot menugaskan kepada kepala Dinas Kesehatan agar para kepala UPT Puskesmas siaga 24 jam. Ini merupakan upaya pemerintah dalam rangka ingin mewujudkan Pemilu tanggal 14 dalam kondisi aman damai sejuk dan kondusif,” katanya.

Bambang menegaskan hal lain yang perlu diwaspadai seperti hujan pada saat Pemilu 2024 dan melakukan koordinasi dengan KPU untuk memastikan TPS dalam posisi aman yaitu tidak bocor dan tidak banjir.

PJ Wali Kota Bandung itu mengajak para Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga netralitas dan hak politik agar Pemilu terselenggara dengan aman, damai, dan kondusif.

“(Semoga) kondisi sehat lahir batin, atur waktu kita, atur ritme kerja kita. Kita (Pemkot Bandung) akan mobilisasi semuanya terkait kesehatan dan isu negatif diminimalisir,” harapnya. (Anis)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.