BERITA INSPIRADAERAHNASIONAL

Meriahnya Gelaran AAF 2024, Kang Arfi Soroti pentingnya Manajemen Sampah

BANDUNG INSPIRA – Pemerintah Kota Bandung terus berupaya menuju kota nol sampah, sayangnya upaya tersebut akan sulit direalisasikan mengingat hingga saat ini sampah masih menjadi PR besar.

Persoalan sampah pun menjadi sorotan Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bandung Arfi Rafnialdi. Ia menekankan upaya tersebut harus dibarengin sistem yang baik dan juga dukungan dari masyarakat. Salah satunya, penerapan manajemen sampah dalam setiap acara besar. Hal itu ia sampaikan saat mengunjungi acara Asia Africa Festival (AAF) 2024 di Braga, Minggu (7/7/2024).

Dari hasil pengamatannya, masih banyak sampah berserakan bukan pada tempatnya. Pemandangan seperti ini kerap terjadi saat acara yang melibatkan banyak orang.

“Hari ini saya sedang menyaksikan Asia Africa Corner yang merupakan bagian dari Asia Africa Festival 2024 di Braga Pendek nyambung dengan Braga Beken yang sudah beberapa minggu ini dilakukan pemerintah kota seru banget. Acaranya bagus tapi sayang masih banyak sampah berserakan,” ungkap pria yang akrab disapa Kang Arfi ini.

Menurutnya, penyelenggara acara sudah hafal risiko masalah sampah dalam tiap acara yang melibatkan banyak orang. Karena itu, perlu disiapkan banyak titik-titik tempat buang sampah.

“Bila perlu ada petugas yang keliling untuk membersihkan sampah yang berceceran. Ibarat kita lagi makan ada piring gelas kotor yang harus diberesi, itu konsekuensi. Tentu kalau semua pengunjung membawa sampahnya sendiri dan dibuang ditempat sampah lebih bagus tapi juga EO perlu mempersiapkan tempat-tempat yang bikin orang gampang buang sampah dan membereskan kalau ada titik kotor itu konsekuensi kita bikin acara. Insya Allah orang yang bikin event sudah ngerti soal manajemen sampahnya,” bebernya.

Kang Arfi pun mengimbau warga agar bisa menahan diri untuk tidak membuang sampah jika belum menemukan tempat sampah.

“Buat warga yang datang tiap acara, silakan nikmatinya acaranya, belanja silakan, tapi jangan nyampah. Saya lihat ada beberapa tempat sampah yang sudah disediakan oleh EO. Kalau gak ketemu tempat sampahnya, bawa saja dulu. Nanti buang di tempat sampah yang tersedia,” paparnya.

Disinggung soal acara AAF 2024, Kang Arfi menilai event besar seperti ini perlu terus diadakan. Selain memberi hiburan murah untuk warga, acara semacam ini bisa memutar roda perekonomian masyarakat.

“Memang inilah serunya di Bandung karena sejak dulu jadi episentrum kreativitas di Indonesia. Jadi hari ini teman-teman EO yang bikin juga keren, warga menikmati. Harapannya ini bisa jadi peluang ekonomi buat masyarakat. Jadi event seperti ini seru dan harus makin banyak. Orang senang datang ke Bandung dan ini jadi rekreasi bagi warga yang sebetulnya gak harus mahal. Jadi harus makin sering event seperti ini agar suasana kota makin hidup,” jelasnya.**

 

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.