RELIGIBERITA INSPIRAHIJRAHNASIONAL

Kamu Harus Tahu! Inilah Makna Ayat Seribu Dinar

Mengenal ayat seribu dinar

Mengenal Ayat Seribu Dinar: Bacaan dan Makna Ayat

Ayat seribu dinar dipercaya menjadi salah satu amalan yang dapat membuka pintu rezeki, perlindungan diri, dan kemudahan urusan. Do’a pendek ini mudah diamalkan dalam kehidupan sehari-hari, dapat diamalkan kapan saja, dimana saja dan dalam keadaan apa saja. Baik setelah ataupun sebelum sholat maupun pada waktu senggang. membaca do’a seribu dinar ini tetap harus dilakukan secara ikhlas, bersungguh-sungguh serta konsisten dalam berdo’a dan berusaha.

Berikut merupakan bacaan dan makna ayat seribu dinar.

Bacaan ayat seribu dinar arab dan latin beserta artinya

Do’a atau bacaan ayat seribu dinar merupakan bacaan yang bisa kita temukan pada Al-Qur’an surah At-Talaq ayat 2-3.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:

فَاِ ذَا  بَلَغْنَ  اَجَلَهُنَّ  فَاَ مْسِكُوْهُنَّ  بِمَعْرُوْفٍ  اَوْ  فَا رِقُوْهُنَّ  بِمَعْرُوْفٍ  وَّاَشْهِدُوْا  ذَوَيْ  عَدْلٍ  مِّنْكُمْ  وَاَ قِيْمُوا  الشَّهَا دَةَ  لِلّٰهِ  ۗ ذٰ  لِكُمْ  يُوْعَظُ  بِهٖ  مَنْ كَا نَ  يُؤْمِنُ  بِا للّٰهِ  وَا لْيَوْمِ  الْاٰ خِرِ  ۙ وَمَنْ  يَّـتَّـقِ  اللّٰهَ  يَجْعَلْ  لَّهٗ  مَخْرَجًا

وَّيَرْزُقْهُ  مِنْ  حَيْثُ  لَا  يَحْتَسِبُ  ۗ وَمَنْ  يَّتَوَكَّلْ  عَلَى  اللّٰهِ  فَهُوَ  حَسْبُهٗ  ۗ اِنَّ  اللّٰهَ  بَا لِغُ  اَمْرِهٖ  ۗ قَدْ  جَعَلَ  اللّٰهُ  لِكُلِّ  شَيْءٍ  قَدْرًا

fa izaa balaghna ajalahunna fa amsikuuhunna bima’ruufin au faariquuhunna bima’ruufiw wa asy-hiduu zawai ‘adlim mingkum wa aqiimusy-syahaadata lillaah, zaalikum yuu’azhu bihii mang kaana yu-minu billaahi wal-yaumil-aakhir, wa may yattaqillaaha yaj’al lahuu makhrojaa

wa yarzuq-hu min haisu laa yahtasib, wa may yatawakkal ‘alallohi fa huwa hasbuh, innalloha baalighu amrih, qod ja’alallohu likulli syai-ing qodroo

“Maka apabila mereka telah mendekati akhir idahnya, maka rujuklah (kembali kepada) mereka dengan baik atau lepaskanlah mereka dengan baik dan persaksikanlah dengan dua orang saksi yang adil di antara kamu dan hendaklah kamu tegakkan kesaksian itu karena Allah. Demikianlah pengajaran itu diberikan bagi orang yang beriman kepada Allah dan hari Akhirat. Barang siapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya, dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barang siapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu.”

Artikel Lainnya :  Lewat SERTAKAN, BPJS Ketenagakerjaan Ajak Daftarkan Pekerja Disekitar Kita

(QS. At-Talaq 65: 2-3)

Baca Juga: https://inspira.tv/kpid-dinamika-perkembangan-psca-aso/

Makna ayat seribu dinar

Pada penelitian yang berjudul Epistemologi Penafsiran Ayat ‘Seribu Dinar’ Studi Komparasi Abdurra’uf as-Singkili dan M. Quraish Shihab oleh Nurul Huda, tertulis uraian tersebut menurut Quraish Shihab.

Beliau mengartikan bahwa baiknya umat manusia tidak menyalah pahami artian dengan bertakwa karena kehidupan materialnya terbatas. Quraish Shihab mempertegas perlu diingat bahwa ayat tersebut tidak menyatakan “akan menjadikannya kaya raya”.

Quraish Shihab menafsirkan bahwa di sisi lain, rezeki tidak hanya dalam bentuk materi. Bisa juga rezeki dalam bentuk kepuasan hati, ini adalah wujud kekayaan yang tidak pernah habis. Menurut Quraish Shihab, kata rezeki tidak selalu bersifat material, tetapi juga bersifat spiritual.

Jika ayat Al-Qur’an menjanjikan rezeki dan kecukupan bagi yang bertakwa, maka melalui Rasulullah SAW mengancam barang siapa yang durhaka akan mendapat kesempitan rezeki.

Quraish Shihab mengacu pada hadis riwayat Ibnu Majah, Ibn Hibban, dan Al-Hakim melalui Tsauban RA mengatakan: “Tidak ada yang menampik takdir kecuali do’a, tidak ada yang menambah umur kecuali kebajikan yang luas, dan sesungguhnya seseorang dihindarkan dari rezeki akibat dosa yang dilakukannya”. 

-Aisyah

Sumber:

Orami.co.id

pin.it

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.