BANDUNG INSPIRA – Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Karya Jelita kini berkolaborasi bersama mahasiswa program studi Diploma III tata rias akademi kesejahteraan sosial AKK Yogyakarta, melalui acara visit industri, yang dilakukan pada hari selasa 01/08/2023.
Acara yang dimulai pukul 10.30 hingga 14.50 wib tersebut dibuka dengan penyambutan mapag lengser, dance lathi, dance paijo, dan gelar karya fashion pengantin, dilanjut dengan sambutan dari direktur LKP–LPK Karya Jelita serta sambutan dari direktur AKK Yogyakarta.
Tidak lupa dengan para mahasiswa, LKP–LPK Karya Jelita pun mengajak para mahasiswa untuk mengeluarkan ide mereka membuat aksesoris pengantin. Bukan hanya itu Karya Jelita pun menyediakan hadiah untuk para mahasiswa yang menjadi pemenang aksesoris pengantin terunik.
Demikian diungkapkan oleh Rani Sintiawati selaku direktur LKP–LPK Karya Jelita, bahwa kerja sama ini memang selalu ada setiap tahun nya, dari berbagai kota di Indonesia bahkan beberapa Negara.
“Nah hari ini kita memang ada bersinergi kolaborasi tentang bagaimana kita berkolaborasi untuk pertama yaitu tentang pendidikannya pelatihan kursus juga untuk dosennya, mengadakan sesuatu untuk berwirausaha, jadi ada bidang make up nya, kemudian pengantin, kemudian juga ada kecantikan kulit rambut dan spa dan juga ada kewirausahaan,” ucapnya, Selasa 01/08/2023.
Salah satu peserta visit industri, Naura mengatakan acara visit industri tersebut sangat menghibur dan mendapatkan banyak pengalaman baru bagi dirinya.
“Acaranya seru banget, sama banyak pengalaman baru yang aku baru tahu juga disini, semoga Karya Jelita nya ya makin banyak dikenal sama publik, makin berkembang semua karya – karya nya bisa melebihi modernisasi yang ada, buat make up dan semuanya,” kata Naura. (Riska)**