EducationBERITA INSPIRADAERAHENTERTAINMENT

Gandeng Kawan Gelar Sosialisasi dan Edukasi di SMK Kesehatan Bhakti Assyukur

BERITA INSPIRA – Isu kesehatan mental menjadi salah satu masalah yang cukup krusial di kalangan remaja. Jika merujuk pada hasil survey dari Indonesia National Adolescent Mental health Survey (I-NAMHS) sampai dengan Oktober 2022, sekitar 15,5 juta remaja usia 10-17 tahun memiliki masalah kesehatan mental. 

Sebagai salah satu upaya menyelamatkan kesehatan mental di kalangan remaja, Cita Sehat Foundation melalui program Gandeng Kawan secara rutin menggelar sosialisasi dan memberikan edukasi seputar kesehatan mental. Gandeng Kawan mendatangi sekolah-sekolah untuk menggelar sosialisasi dengan cara yang santai dan mudah dipahami oleh kalangan remaja. 

Pada Selasa (24/10/2023) kemarin, Gandeng Kawan berkesempatan mendatangi SMK Kesehatan Bhakti Assyukur yang berada di Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Menghadirkan pemateri ahli dibidangnya, yakni Ditya Indria Sari., M.Psi.,Psikolog yang merupakan seorang psikolog klinis dan memberikan edukasi tentang “Mengenal Kecemasan”. Kemudian dilanjutkan dengan proses terapi SEFT (Spiritual Emotional Freedom Technique) yang merupakan salah satu bentuk terapi non farmakologi penggabungan sistem energi tubuh dengan terapi spiritual dengan teknik ketukan ringan pada titik-titik tertentu pada tubuh salah satu siswi. 

Program ini disambut hangat dan mendapat dukungan penuh dari pihak sekolah. Hadirnya Gandeng Kawan ke SMK Bhakti Assyukur, diharapkan dapat meningkatkan angka pemahaman dan kepedulian siswa dan siswi terhadap kesehatan mental. 

“Terima kasih kepada Gandeng Kawan, Cita Sehat, telah memberikan edukasi kesehatan mental untuk siswa siswi kami, yang pasti mudah-mudahan dengan adanya kegiatan edukasi tersebut dan juga para siswa siswi dapat tersadarkan dan juga dapat memberikan kebermanfaatan untuk hidupnya, keberlangsungan hidupnya dan keberlangsungan hidup orang lain” Ujar Arif Rahman Maulana, selaku Wakasek Kesiswaan SMK Bhakti Assyukur. (citra)**    

 

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.