BERITA INSPIRAHEADLINE NEWS

Fokus Pada Solusi Permasalahan di Indonesia, Rumah Zakat Luncurkan Kampanye #bergeraknyata

Jumat, 24 Februari 2023 – Rumah Zakat telah menyelenggarakan konferensi pers yang berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Dalam kegiatan tersebut, Rumah Zakat meluncurkan campaign terbaru mereka untuk tahun 2023 yang bertajuk Rumah Zakat #bergeraknyata untuk Indonesia.

Konferensi Pers ini menghadirkan CEO Rumah Zakat, Bapak H. Irvan Nugraha, dan beberapa mitra yang berkolaborasi dengan Rumah Zakat. Diantaranya adalah Dr. (H.C) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) selaku Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional, Bapak Maliki, S.T., MSIE, Ph.D. selaku Plt. Deputi Bidang Kependudukan dan Ketenagakerjaan Bappenas, dan Ibu Okty Damayanti selaku Head of CSR di PT Adaro Energy, Tbk.

Selaku CEO Rumah Zakat, Irvan Nugraha menyampaikan bahwa selama 25 tahun Rumah Zakat telah brkontribusi dalam membagikan kebahagiaan dengan 46,7 juta pelayanan penerima manfaat. Hingga tahun 2022, Rumah Zakat telah mengelola 1.732 desa berdaya dari Aceh sampai Papua, 19 Sekolah Juara, 9 klinik pratama, 301 Bummas, 14 kemitraan kampung zakat, dan 6 lokasi KUA. Rumah Zakat pun terjun dalam aksi kemanusiaan di 128 titik di Indonesia dengan menggerakkan 1.643 Relawan.

Tagline #bergeraknyata dibuat oleh Rumah Zakat dengan tujuan untuk selalu selaras dengan program berkelanjutan di Indonesia. Dimana Rumah Zakat berkontribusi dan berdampak secara lebih nyata oleh masyarakat Indonesia.

Untuk memperkuat aksi di lapangan, Rumah Zakat melakukan kolaborasi dengan berbagai mitra, salah satunya BKKBN yang telah berkolaborasi dengan Rumah Zakat sejak 2013. “Saya sangat tertarik dengan gerak nyata karena hari ini yang paling menyelesaikan masalah adalah gerak nyata” ungkap dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) selaku ketua BKKBN saat ditanya mengenai tanggapan campaign Rumah Zakat di tahun 2023. Pihak mitra lainnya, yaitu PT Adaro Energy, Tbk yang diwakilkan oleh ibu Okty Damayanti berharap yang dilakukan Rumah Zakat tidak hanya bersifat sistematis, namun menjadi solusi permasalahan di Indonesia.

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.