BERITA INSPIRAHEADLINE NEWSNASIONAL

Edwin Sanjaya Siap Jadi Calon Walikota Bandung: Saya Sudah Dapat Surat Perintah

BANDUNG INSPIRA – Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung, Edwin Sanjaya siap menjadi calon Walikota Bandung, dirinya mengaku akan memberikan dedikasinya untuk Kota Bandung.

Demikian diungkapkan Edwin Sanjaya kepada media setelah dirinya mendapatkan surat perintah untuk menjadi kepala daerah Kota Bandung.

“Saya sudah mendapatkan surat perintah dari DPP, untuk melakukan sosialisasi dan memperkenalkan diri bahwa saya adalah calon Walikota Bandung dari Partai Golkar,” beber Wakil Ketua III DPRD Kota Bandung itu, diruang kerjanya, Kamis (24/11/2023).

Dirinya mengaku, telah mendapatkan surat perintah dengan Nomor: Sprin-968/DPP/Golkar/XI/2023 yang keluar pada 20 November dan ditandatangani oleh Erlangga Hartanto selaku ketua DPP Partai Golkar dan Lodewijk F. Paulis sebagai Sekjen DPP Partai Golkar

Edwin juga memaparkan, selain dirinya, ada kandidat lain yang ditunjuk yaitu DPP, yaitu Atalia Praratia Kamil, sebagai salah satu kandidat calon kepala daerah di Kota Bandung.

Meski begitu, Edwin mengatakan sosok Atalia bukanlah pesaing, melainkan partner yang bisa saling berkolaborasi membangun Kota Bandung.

“Jika ditanya, apakah saya merasa bersaing dengan Atalia? Saya tidak merasa bersaing karena penilaian yang diberikan kepada kami, tentu berbeda dan akan diberikan secara adil oleh DPP,” jelasnya.

Ia pun menjelaskan, salah satu penilaian dan target yang harus diraihnya adalah target 10 kursi di DPRD Kota Bandung pada Pileg mendatang. Terlebih, dirinya merupakan kader partai dan ketua PDP Partai Golkar Kota Bandung.

“Target kursi sudah pasti menjadi tanggungjawab saya sebagai ketua partai,” tegasnya.

Lebih jauh perihal penilaian yakni siapa yang nantinya akan keluar sebagai kandidat tunggal, Edwin mengatakan, salah satunya yaitu bagaimana sosialisasi kepada masyarakat.

“Diantaranya dengan menginstruksikan agar dapat mensosialisasikan kepada masyarakat dan sejauh mana masing-masing calon dikenal oleh masyarakat. Karena itu menjadi salah satu upaya yang harus dibuktikan dengan elektabilitas dan popularitas,” paparnya.

“Jika pada akhirnya kami dipandang diam, itu tidak akan bisa memberikan penilaian yang positif bagi kami. Makanya, kita harus terus melakukan sosialisasi, baik itu dari udara melaui sosial media dan media massa. Disamping itu juga, dapat dengan langsung turun dimasyarakat dalam beberapa program untuk Kota Bandung,” tandasnya.**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.