• BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
LIVE TV
LIVE TV
  • BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
BERITA INSPIRA, DAERAH, Education

Dia.Lo.Gue ArtSpace X DotHub Space Resmikan Ruang Kreatif Kawasan Bandung Timur

InspiraTV 30 November 2025 0 Comments

BANDUNG INSPIRA – Dia.Lo.Gue ArtSpace bersama DotHub Space secara resmi membuka ruang baru di Bandung pada Sabtu (29/11/2025), bertepatan dengan perayaan 15 tahun perjalanan Dia.Lo.Gue. Ruang kreatif ini diinisiasi untuk mendorong kolaborasi, memfasilitasi ide, serta menjadi wadah strategis berkumpulnya para industri kreatif, desainer, dan kreator.

Acara peresmian DotHub dan Dia.Lo.Gue ArtSpace turut dihadiri langsung oleh tokoh-tokoh seni dan kreatif, di antaranya Sunaryo (Founder SSAS dan seniman patung kontemporer), Hermawan Tanzil (Pendiri Leboye Design & Dia.Lo.Gue ArtSpace), Tan Tik Lam (Pendiri Tan Tik Lam Architect (TTLA) & Local Architecture Bureau (LAB)), Hendra (ilustrator), serta rekan-rekan kolaborator lainnya.

​Hermawan Tanzil, Pendiri Dia.Lo.Gue ArtSpace, mengungkapkan bahwa pembukaan ruang baru di Bandung merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk memperluas ekosistem kreatif dan merespons dinamika perkembangan kota.

​“Bandung selalu menjadi kota yang alamiah untuk ide-ide desain dan seni. Kami melihat kebutuhan akan ruang yang lebih kolaboratif dan terbuka, bukan hanya sebagai galeri, tapi juga sebagai pembentuk komunitas,” ujar Hermawan.

Ia menjelaskan, inisiatif ini merupakan kolaborasi baru dengan DotHub untuk menciptakan melting pot bagi para praktisi, bukan hanya sekadar pemindahan atau pembukaan cabang. Ruangan yang dirancang oleh arsitek Tan Tik Lam ini diharapkan mampu menginspirasi kolaborasi, mulai dari desain produk, hingga arsitektur.

​Tan Tik Lam menjelaskan konsep di balik desain ruang kreatif baru tersebut. “Konteks dari desain ini sebetulnya saya mengambil dari pola-pola grafis dari Gedung Sate. Yang mana ada lengkungan-lengkungan, dan satu area luar yang cukup besar, yang mana mempunyai korelasinya dengan pusat kota,” jelas Tan Tik Lam.

Ia menambahkan, pola arsitektur ikonik menjadi tolok ukur utama (benchmark) dalam prosesnya bersama tim Local Architecture Bureau (LAB).

Selain aspek desain, pemilihan lokasi di wilayah Bandung Timur juga memiliki pertimbangan strategis. “Kami merencanakan di area Bandung Timur karena wilayahnya masih Kota Bandung, di mana (sebelumnya) orang berpikir bahwa di sini adalah wilayah kabupaten,” ungkapnya.

Ruang baru ini juga menampilkan kolaborasi visual pada area luar. Ilustrator Hendra ditawari untuk merespons lapangan basket di Bandung Timur. Hendra mengaku terkesan dengan lingkungan sekitar lokasi. Ia melihat proyek mendesain mural lapangan basket ini sebagai tantangan baru. “Saya tertarik banget, tempatnya bagus dan konsepnya benar-benar outdoor di tengah alam,” ungkap Hendra.

Dipaparkannya proses pembuatan karyanya merespons lingkungan sekitar. “Ketika proses pembuatan karyanya itu sendiri, saya terapkan dari warna alam-alam di sekitar sini,” jelas Hendra.

​Sebagai penanda peresmian, Dia.Lo.Gue dan DotHub space menggelar pameran seni bertajuk ‘Ngariung’ yang menampilkan berbagai karya, termasuk milik seniman lokal Bandung, Gilang Anom Manapu Manik.

Gilang Anom menjelaskan bahwa karyanya yang berjudul ‘Subterranean Warfare’ secara spesifik mengangkat isu ketegangan antara algoritma dan bioritme. Ia juga mengapresiasi suasana kolaborasi dalam pameran, di mana keberagaman karya dari lukisan hingga proyeksi dapat hadir dalam satu ajang.

​Gilang Anom menyampaikan harapannya untuk ArtSpace yang baru diresmikan ini. “Semoga DotHub ini tetap dengan keadaan yang mewadahi karya-karya,” ungkapnya. (Himaya)**

Foto: Himaya

TagsBerita Inspira
Previous Post
Rayakan Akhir Tahun, Kolaborasi Hilton Bandung x Terve Chocolate Hadirkan Chocolate Festival 2025
Next Post
Wakil Gubernur Jabar dan Wali Kota Bandung Hadiri Ulang Tahun Bacank MC ke-7

Berita Lainnya

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa
BERITA INSPIRA

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa

09 January 2026
Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan
BERITA INSPIRA

Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan

09 January 2026
FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional
BERITA INSPIRA

FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional

09 January 2026
RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik
BERITA INSPIRA

RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik

08 January 2026

Leave A Comment Cancel

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close

Rubrik

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle
logo inspira putih-01

Inspira Insight & Creative Hub adalah perusahaan riset, konten digital, dan produksi program TV yang menyatukan data, kreativitas, dan media untuk menghasilkan tayangan yang relevan dan berdampak.

Rubrik Berita

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle

Support

  • Tentang Inspira
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Business Inquiries
  • Download Compro Inspira
  • Download Rate Card

Kontak

Ruby Commercial No.68-70 Summarecon, Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat 40295


Tlp/Wa :

0813 2031 5955

0821 1827 7124

Facebook Youtube Instagram Tiktok

Copyright 2025 – INSPIRA INSIGHT & CREATIVE HUB

Welcome Back!
Create Free Account

It's free. No subscription required

or
Lost your password?
By registering, you agree to Streamvid's Terms of Use and Privacy Policy

WhatsApp us