• BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
LIVE TV
LIVE TV
  • BERANDA
  • BERITA
    • DAERAH
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • HEALTH
    • ENTERTAINMENT
    • OLAHRAGA
    • RISALAH
    • LIFESTYLE
  • PROGRAM
  • LAYANAN
    • TV PLACEMENT
    • EVENT
    • PRODUCTION HOUSE
    • MEDIA LUAR RUANG
    • BRANDING
  • KONTAK
BERITA INSPIRA, DAERAH, financial, New, PEMERINTAHAN, TERPOPULER

Dedi Mulyadi Beri Kompensasi Rp3 Juta untuk Delman dan Becak Selama Arus Mudik Lebaran 2025

InspiraTV 20 March 2025 0 Comments

BANDUNG INSPIRA – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyiapkan program bantuan insentif bagi para pengemudi transportasi non-formal seperti sopir angkot, tukang becak, dan kusir delman selama masa arus mudik dan balik Lebaran 2025.

Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan memberikan bantuan sebesar Rp3 juta bagi para pengemudi yang bersedia tidak beroperasi selama periode arus mudik dan setelah Lebaran. Kebijakan ini dirancang untuk mengurangi kepadatan lalu lintas serta mendukung kelancaran mobilitas masyarakat yang melakukan perjalanan mudik maupun balik.

Bantuan akan disalurkan langsung kepada penerima yang telah didata oleh Dinas Perhubungan dan instansi terkait. Pemerintah memastikan proses distribusi dilakukan secara transparan dan tanpa potongan biaya apa pun.Pemprov Jabar juga mengimbau agar para pengemudi yang menerima bantuan benar-benar berkomitmen untuk tidak beroperasi selama periode yang telah ditentukan.

Kepala Dishub Jabar A. Koswara, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk menjaga kelancaran lalu lintas selama masa mudik dan balik Lebaran, sekaligus menjadi bentuk dukungan terhadap pelaku transportasi tradisional.

“Sebanyak 1.168-unit delman dan becak akan mendapatkan kompensasi sebesar Rp3 juta per unit,” ujar Koswara.

Kendaraan tradisional yang akan menerima bantuan tersebut tersebar di beberapa wilayah, di antaranya Kabupaten Garut 579 unit, Kabupaten Kuningan 169 unit, Kota/Kabupaten Cirebon: 349 unit, Kota Tasikmalaya: 28 unit, Kabupaten Subang: 43 unit. Koswara menambahkan bahwa pembayaran kompensasi ini akan dilakukan pada H-7 hingga H+7 Lebaran, dan dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jawa Barat.

Kebijakan ini diambil sebagai langkah antisipatif terhadap potensi kepadatan lalu lintas selama periode mudik dan balik Lebaran. Dengan menurunnya jumlah kendaraan non-motor seperti delman dan becak di jalan, diharapkan arus kendaraan menjadi lebih lancar, terutama di kawasan perkotaan dan pusat aktivitas masyarakat. (Salsa Solihatunnisa)**

 

TagsArus Mudik Lebaran 2025dedi mulyadiGubernur Jawa BaratHadiah Lebaran
Previous Post
DKPP Jabar Dukung Penyediaan Pangan dari Donasi Pangan Berlebih
Next Post
Ini Dia! Persiapan Perlengkapan Darurat Saat Mudik Naik Mobil, Jangan Sampai Lupa

Berita Lainnya

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa
BERITA INSPIRA

BPN Kota Bandung Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Lindungi Aset Umat dari Sengketa

09 January 2026
Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan
BERITA INSPIRA

Walikota Bandung Instruksikan Nobar Persib vs Persija di Seluruh Kecamatan

09 January 2026
FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional
BERITA INSPIRA

FPCI Nilai Serangan AS ke Venezuela Langgar Hukum Internasional

09 January 2026
RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik
BERITA INSPIRA

RSHS Bandung Rawat 10 Pasien Super Flu, Warga Diminta Tidak Panik

08 January 2026
Close

Rubrik

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle
logo inspira putih-01

Inspira Insight & Creative Hub adalah perusahaan riset, konten digital, dan produksi program TV yang menyatukan data, kreativitas, dan media untuk menghasilkan tayangan yang relevan dan berdampak.

Rubrik Berita

  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Risalah
  • Entertainment
  • Olahraga
  • Lifestyle

Support

  • Tentang Inspira
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Business Inquiries
  • Download Compro Inspira
  • Download Rate Card

Kontak

Ruby Commercial No.68-70 Summarecon, Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat 40295


Tlp/Wa :

0813 2031 5955

0821 1827 7124

Facebook Youtube Instagram Tiktok

Copyright 2025 – INSPIRA INSIGHT & CREATIVE HUB

Welcome Back!
Create Free Account

It's free. No subscription required

or
Lost your password?
By registering, you agree to Streamvid's Terms of Use and Privacy Policy

WhatsApp us