BERITA INSPIRANASIONAL

Agus Gumiwang Terpilih Sebagai Plt Ketum Partai Golkar

Sumber : detikNews

BANDUNG INSPIRA – Berkaitan dengan mundurnya Airlangga Hartarto dari jabatan Ketua Umum, Partai Golkar menggelar rapat pleno untuk menentukan pengganti Airlangga pada Selasa (13/08/2024) malam.

Pada Sabtu malam, Airlangga menulis surat pengunduran dirinya dan pada keesokan harinya ia mengumumkan pengunduran diri tersebut melalui video.

“Saya, Airlangga Hartarto, setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan Partai Golkar dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat, maka dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim serta atas petunjuk Tuhan Yang Maha Besar, maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar. Pengunduran diri ini terhitung sejak semalem, yaitu Sabtu 10 Agustus 2024,” ucap Airlangga dalam video tersebut (11/8).

Dalam hasil rapat tersebut, disebutkan bahwa Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita resmi terpilih sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar.

Pengambilan keputusan ini dilakukan secara musyawarah mufakat sesuai dengan kesepakatan Golkar, seperti yang diungkapkan Agus dalam pidatonya.

“Seperti yang tadi disampaikan oleh mba Meutya, bahwa dalam rapat pleno yang baru saja selesai, secara musyawarah dan mufakat saya diberikan amanah untuk memimpin Partai Golkar sebagai Plt Ketua Umum Partai Golkar dan tugas utama saya sebagai Plt Ketua Umum Partai Golkar adalah mengantarkan Golkar menuju Rapimnas dan Munas ke-11 Partai Golkar,” ungkap Agus.

Dirinya berharap bahwa kedepannya solidaritas antar kader di dalam Partai Golkar akan terus meningkat dan kembali menegaskan bahwa Golkar merupakan sebuah partai yang dewasa dan memiliki banyak pengalaman. (Raihani)**

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.