BANDUNG BARAT, INSPIRA – The A Team Cheerleading Indonesia menggandeng The Lodge Maribaya menggelar kembali kompetensi Cheerleader 2023 Tingkat Nasional di wisata alam Fairy Garden, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (29/10/2023).
The A Team National Cheers Camp & Cheerleader Championship 2023 merupakan final dari The A Team Cup Regional di beberapa kota yakni Surabaya, Jakarta, Yogyakarta.
Ketua Panitia, Adzharul Fuad mengatakan, rangkaian pertama dari acara ini, pada 28 Oktober 2023 adalah ‘Cheers Camp’ yaitu makan malam bersama dengan api unggun dan menginap di camping ground The Lodge Maribaya dan Mulberry Hill.
Rangkaian kedua pada 29 Oktober 2023 dimulai final diikuti 42 tim peserta mulai dari usia anak hingga dewasa dengan total 692 orang.
“Terdapat 8 kategori kompetisi dan menghasilkan total 40 pemenang. Penilaian dilakukan oleh 6 juri yang telah tersertifikasi secara nasional dan internasional,”terangnya.
Ditempat sama, CEO The Lodge Maribaya Group, Heni Smith menilai, pihaknya membuka ruang kolaborasi dengan berbagai pihak untuk turut serta dalam kegiatan pembentukan karakter generasi muda.
Kegiatan positif kompetisi cheerleader tingkat nasional mengajak generasi muda untuk terus berkarya dan merangsang kreatifitas mereka.
“Dengan diadakannya acara ini, The Lodge Group berharap para generasi muda dapat terfasilitasi dalam menggali bakat dan kreativitas, kami dengan sangat terbuka siap mendukung kegiatan para komunitas, organisasi, sanggar, dan sebagainya dalam meningkatkan minat dan bakat generasi muda Indonesia,”jelasnya.
Keisya Bintang Maulana (12) salah seorang anggota club Golden cheerleader asal Jakarta mengaku kompetisi di luar ruang apalagi lokasi wisata memberi efek rileks sebelum bertanding.
“Biasanya didalam ruangan seperti di mal, kalau disini kita bisa lebih menurunkan ketegangan dengan menikmati wahana wisata yang ketika menunggu giliran bertanding,”katanya. *(trijunari)