BERITA INSPIRANASIONAL

Dukung Borobudur Marathon, Generali Indonesia Berikan Proteksi Asuransi Kepada 10 Ribu Pelari

BANDUNG INSPIRA – Dukung Borobudur Marathon 2023, Generali Indonesia hadir sebagai official
insurance partner Borobudur Marathon 2023 dengan memberikan proteksi kepada 10.000 pelari dalam bentuk proteksi jiwa dan kesehatan jika para pelari mengalami kecelakaan saat berlari.

Untuk ke 6 kalinya sejak tahun 2018, Generali Indonesia kembali bekerja sama dan mendukung lomba lari berskala internasional yang akan diselenggarakan pada 19 November 2023 mendatang.

Diungkapkan Vivin Arbianti Gautama selaku Chief Marketing Officer Generali Indonesia, dengan proteksi tersebut, para pelari akan mendapatkan rasa aman dan tidak perlu khawatir saat terjadi risiko kecelakaan ketika mengikuti Borobudur Marathon serta dapat fokus mencapai garis finish.

“Merupakan kebanggaan bagi kami kembali hadir menjadi bagian dari Borobudur Marathon 2023. Lari memang terlihat olahraga yang mudah dan digemari banyak orang, namun bukan berarti lari marathon bebas dari risiko dan untuk itu sebaiknya kita memiliki persiapan penuh,” tuturnya.

Sama seperti mengikuti ajang marathon, lanjutnya, hidup juga butuh persiapan matang agar terus bisa meraih mimpi-mimpi dalam kehidupan.

“Di ajang ini, suatu kebahagiaan bagi kami bisa memberikan perlindungan kepada pelari agar mereka bisa menjadi versi terbaik dari diri mereka saat mengikuti race dan mencetak personal best,” paparnya.

Sebagai informasi, rangkaian Borobudur Marathon 2023, fun run Friendship Run 5K hadir di 10 kota di Indonesia. Setelah diselenggarakan di Jakarta pada Mei yang lalu, hari ini Friendship Run digelar di Bandung, dan selanjutnya akan diselenggarakan di kota Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Banjarmasin, Medan, dan Palembang.

Selain memberikan asuransi, Generali Indonesia juga turut hadir memeriahkan acara dengan menyediakan mini medical check up gratis bagi pelari dan pengunjung serta membuka kesempatan bagi
masyarakat dan pelari yang ingin mengetahui proteksi Generali lebih detail.

Dukungan pada Borobudur Marathon 2023 juga, menurut Vivin menjadi bagian dari wujud value Generali, live the community, yang berarti Generali bergerak aktif tumbuh bersama masyarakat dan komunitas dimana Generali berada, yang dalam hal ini Generali Indonesia mengajak masyarakat untuk hidup fit dan bugar di tengah risiko yang masih tinggi.

“Komitmen Generali Indonesia terus digencarkan mengingat masih tingginya angka klaim jiwa dan kesehatan yang dibayarkan. Untuk periode Januari hingga April 2023, Generali Indonesia telah
membayarkan total klaim senilai Rp. 351 Miliar untuk lebih dari 107.000 kasus klaim,” jelasnya lagi.

Menurut Vivin, provinsi Jawa Barat sendiri, Generali Indonesia telah membayarkan klaim senilai Rp 8,1 Miliar untuk lebih dari 2.600 kasus klaim untuk periode Januari – April 2023. Di sisi lain, kenaikan biaya medis Indonesia diprediksi mencapai 13,6% tahun ini dan ini membuktikan bahwa proteksi asuransi semakin dibutuhkan masyarakat untuk meminimalisir kerugian finansial yang bisa terjadi.

“Olahraga lari merupakan olahraga yang terus berkembang di seluruh dunia. Di Generali Grup, dukungan terhadap ajang marathon juga banyak dilakukan di berbagai negara, seperti Munich Marathon, Berlin Marathon, dan Milano Marathon di Italia. Di Indonesia, kolaborasi Generali dan Borobudur Marathon menjadi komitmen besar dalam 6 tahun berturut-turut karena kami memiliki visi yang sama untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat.” tutup Vivin

About Us

Inspira Media adalah Media Holding yang bergerak di bidang content creator, content management, serta distribusi informasi dan hiburan melalui berbagai platform.